Beranda Berita Begini Penyebaran Covid-19 Di Bulan Ramadhan 2021

Begini Penyebaran Covid-19 Di Bulan Ramadhan 2021

47 views
0

Oleh :

Amor Surojo

NIM: 20221869

Mahasiswa Prodi Ilmu Pemerintahan
Universitas Muhammadiyah Ponorogo

Cyberkatulistiwa.com – (Opini), HARI selasa (13/4/2021), kita memasuki bulan Ramadhan. Seluruh umat Islam diwajibkan berpuasa selama satu bulan penuh menuju bulan Syawal saat Idul Fitri dirayakan.

Selamat menjalankan ibadah puasa Ramadhan. Seperti tahun lalu, kita menjalani puasa dalam situasi yang tidak biasa. Pandemi membuat sejumlah hal yang umum dilakukan selama puasa tidak bisa dilakukan.

Namun, tahun ini situasi agak berbeda, meskipun kita semua belum keluar dari situasi pandemi karena Covid-19, sejumlah perubahan dalam bentuk pelonggaran aturan diberikan. Tentu saja, syaratnya tetap sama yaitu penerapan disiplin protokol kesehatan.

Untuk solat tarawih misalnya, beberapa masjid di daerah rumah saya sudah merapatkan shaf sholat akan tetapi tetap mematuhi protokol kesehatan seperti memakai masker, dan beberapa masjid juga sudah mengadakan buka bersama yang hanya diikuti orang-orang yang diberi undangan untuk mengikuti acara buka bersama tersebut namun juga harus menaati protokol kesehatan yang sudah ditetapkan.

Bukan hannya di Masjid, masyarakat juga sudah menerapkan “New Normal Ramadhan”. Banyak diluar sana yang menjual takjil, ngabuburit, buka bersama dan membagi takjil. Hal seperti ini sudah hilang pada Ramadhan tahun lalu karena masyarakat memilih untuk dirumah.

Untuk penyebaran Covid-19 di Ponorogo belum cukup stabil akan tetapi sudah banyak RS di Indonesia rata-rata sudah menurun jumlah pasien Covid-19, hal ini didukung oleh masyarakat yang sudah melakukan vaksin Sinovac. (***/Muh Nurcholis).

Comment